Kota Digital Indosat Sabet Smart Cities Award di London


Bisnis.com, JAKARTA — PT Indosat Tbk. berhasil menyabet penghargaan Smart Cities Award dalam ajang World Communication Awards 2017 di London, Inggris.

Chief Wholesale & Enterprise Officer Indosat Ooredoo, Herfini Haryono mengemukakan penghargaan tersebut membuktikan bahwa Kota Digital Indonesia telah diakui untuk menjadi salah satu solusi smart city terbaik di dunia.

Menurutnya, Kota Digital Indonesia tersebut diakui oleh lembaga akreditasi global dan membuktikan komitmen Indosat Ooredoo Business dalam menghadirkan layanan dan solusi terbaik.

"Ini adalah penghargaan kedua kalinya dalam tahun 2017 bagi solusi smart city kami setelah mendapat penghargaan dari Asia Communication Award 2017," tuturnya dalam keterangan resminya, Kamis (7/12).

Dia menjelaskan platform Kota Digital Indonesia tersebut dinilai mudah untuk diterapkan sekaligus dapat mendorong smart city agar lebih cepat di Indonesia. Menurutnya, penerapan smart city dapat mempercepat pengembangan solusi dan aplikasi yang sesuai dengan kebutuhan kota‎.

"Smart city juga ‎memudahkan pengintegrasian data dan analisanya serta kemudahan pemeliharaan aplikasi smart city yang dibuat oleh berbagai vendor secara berkelanjutan dalam satu platform dengan sistem terbuka seperti open source dan open data," katanya.

Selain itu, untuk mempercepat proses penerapan smartcity pemerintah kota‎ dapat menggandeng komunitas pengembang aplikasi lokal untuk membantu membangun smart city melalui platform tertentu. Selain itu, pemerintah juga dapat mendigitalisasi suatu wilayah berbasis ICT melalui penerapan solusi smart city.

"Ini juga memudahkan kontinuitas layanan smart city dengan sistem keamanan yang lebih terjaga‎‎," ujarnya.

Sebelumnya pada Asia Communication Award 2017 yang diselenggarakan oleh Total Telecom di Singapore pada event CommunicAsia  beberapa waktu yang lalu, Indosat Ooredoo dengan Kota Digital Indonesia berhasil memenangkan penghargaan Smart City Award.  Sehingga layanan dan solusi Indosat ini diajukan ke tingkat dunia dalam World Communication Award 2017 ini. 

Award tersebut diberikan ke operator telekomunikasi di  seluruh dunia, penyedia layanan, dan vendor yang mampu menciptakan inovasi-inovasi industri telekomunikasi yang ditujukan untuk masyarakat global. Penilaian dilakukan berdasarkan kredibilitas dan inovasi dari masing-masing merek dan perusahaan, dengan didukung oleh transparansi dan ketegasan dalam proses penjurian dari anggota panel juri. 

World Communication Awards adalah pengakuan tertinggi pada tingkat global atas prestasi serta inovasi yang dihasilkan perusahaan industri telekomunikasi dan teknologi informasi di dunia.

Sumber:
http://industri.bisnis.com/read/20171208/101/716369/kota-digital-indosat-sabet-smart-cities-award-di-london

Posting Komentar

0 Komentar