Lebih Mudah Mengembangkan Aplikasi dengan Application Programming Interface (API) Jakarta


Perkembangan startup di Indonesia termasuk di Jakarta cukup marak beberapa tahun terakhir ini. Perusahaan-perusahaan startup tersebut sangat berpotensi untuk menciptakan smart economy di ibu kota. Ciri khas dari perusahaan startup adalah pemanfaatan informasi dan teknologi yang berupa pembuatan aplikasi dan website yang dapat memudahkan pengguna. Salah satu penerapan teknologi tersebut adalah penggunaan Application Programming Interface (API) pada aplikasi atau website dari startup terkait. Tahukah kamu? Ternyata Pemerintah DKI Jakarta memiliki layanan API yang dapat dimanfaatkan oleh para pegiat startup ibu kota.

Pengertian API

Sebelum membahas tentang API Jakarta, ada baiknya apabila kita mengetahui pengertian dari API itu sendiri. API yang disingkat Application Programming Interface adalah teknologi yang memfasilitasi pertukaran data atau informasi antara dua atau lebih aplikasi perangkat lunak. Singkatnya, para pembuat aplikasi bisa memanfaatkan data yang disediakan perangkat lunak lain untuk digunakan dalam aplikasi yang mereka buat.

Apa itu API Jakarta?

API Jakarta adalah sebuah layanan yang menyediakan informasi data yang ada di lingkup Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. Data ini mencakup semua bidang yang ada di Provinsi DKI Jakarta seperti Kesehatan, Kebersihan, Transportasi, dll. Dengan adanya API Jakarta, maka para pengembang aplikasi (developer) dapat mengembangkan aplikasi mobile atau website menggunakan API yang tersedia. 
Data yang dapat digunakan cukup beragam, yakni data mengenai kota, kecamatan, kelurahan, RW, tempat pembuangan sampah, rumah sakit, puskesmas, CCTV, pos dan petugas pemadam kebakaran, ambulans, petugas dinas kesehatan, petugas satuan polisi, pos polisi daerah, serta petugas dinas perhubungan.

Para developer dapat memanfaatkan data-data tersebut sesuai dengan kebutuhan. Misalnya, untuk membuat aplikasi yang berkaitan dengan transportasi dapat menggunakan data CCTV atau data petugas dinas perhubungan. Namun, para developer tentu saja harus mendaftarkan diri terlebih dahulu di website http://api.jakarta.go.id/.

Tersedianya layanan API Jakarta tentu akan memudahkan perusahaan startup di Jakarta. Diharapkan perusahaan-perusahaan baru tersebut juga turut memberikan solusi bagi berbagai permasalahan ibu kota, tentunya dengan penerapan teknologi dan informasi.

Artikel terbaru tentang Jakarta Smart City bisa diakses melalui smartcity.jakarta.go.id. Pastikan juga mengikuti media sosial berikut untuk informasi terkini tentang Jakarta Smart City.

Sumber:
https://kumparan.com/jakarta-smart-city/lebih-mudah-mengembangkan-aplikasi-dengan-application-programming-interface-api-jakarta

Posting Komentar

0 Komentar