Inggris Umumkan Lelang Energi Terbarukan Terbesar!

 


Pemerintah Inggris mengumumkan lelang terbesar untuk proyek energi terbarukan. Melalui lelang ini, diharapkan bisa membangun pembangkit listrik tenaga angin di lepas pantai untuk memenuhi kebutuhan listrik sekitar 8 juta rumah.

Mengutip dari Reuters, Senin (13/09/2021), lelang ini dilakukan dengan skema Contracts-for-Difference (CfD). Proyek yang memenuhi syarat dijamin bisa menjual listrik dengan harga minimum. Kontrak CfD ini ditawarkan kepada perusahaan pembangkit listrik di lelang ini.

Skema ini diluncurkan pada tahun 2014, di mana metode ini digunakan oleh pemerintah untuk mendorong investasi di sektor pembangkit rendah karbon di Inggris.

Lelang putaran keempat ini diharapkan bisa menggandakan kapasitas pembangkit listrik berbasis energi terbarukan dibandingkan dengan putaran ketiga. Inggris menargetkan 5,8 Giga Watt (GW) pembangkit energi terbarukan, lebih tinggi daripada gabungan dari tiga putaran sebelumnya, sebagaimana disampaikan pemerintah.

Lelang putaran terakhir ini akan menyediakan 200 juta pound atau setara US$ 277 juta atau sekitar Rp 3,9 triliun (asumsi kurs Rp 14.400 per US$) untuk mendukung proyek pembangkit angin di lepas pantai, serta untuk memastikan Inggris bisa mencapai target 40 GW kapasitas terpasang pada 2030, naik dari 10,4 GW saat ini.

Selain itu, pemerintah juga akan tawarkan 55 juta pound untuk mendukung teknologi terbarukan yang muncul, dengan 24 juta pound dicadangkan untuk proyek angin lepas pantai terapung.

Lelang akan mencakup penawaran 10 juta pound untuk menambah 5 GW teknologi terbarukan dari proyek angin dan surya. Pemerintah menyampaikan tingkat dukungan dan kapasitas akhir bisa lebih tinggi dan akan diumumkan sebelum putaran lelang dibuka pada bulan Desember.

Menteri Energi Inggris Anne-Marie Trevelyan mengatakan, rencana baru ditetapkan pada hari ini, Senin (13/09/2021), dan akan mendukung proyek pembangkit energi terbarukan di masa yang akan datang.

"Berikutnya yang diperlukan untuk memberi listrik pada rumah kita dan memenuhi target perubahan iklim terkemuka dunia kita," ucapnya.

Sumber : https://www.cnbcindonesia.com/news/20210913191350-4-275938/inggris-umumkan-lelang-energi-terbarukan-terbesar

Posting Komentar

0 Komentar