Percepat Pelayanan Publik, Pemdakab Ciamis Launching 4 Aplikasi Sekaligus


Ciamis - Dalam upaya mempercepat pelayanan publik, Pemerintah Daerah Kabupaten (Pemdakab) Ciamis Launching 4 aplikasi sekaligus yang bertempat di ruang Oproom Setda Ciamis, Selasa (14/9/2021).

Keempat aplikasi tersebut antara lain Strategi Pelacakan dan Penanggulangan Menyeluruh Untuk Obati Sampai Sembuh Tuber Colosis (SILACAK GALUH TOS TB), Selesaikan Izin di Gerai Layanan Izin Ciamis (SIGEULIS), Sistem Informasi Pelayanan Umum Tenaga Kerja (SIPUTRA), Sistem Informasi Pembinaan Pelaku Usaha (SIPP).

Aplikasi SILACAK GALUH TOS TB merupakan aplikasi yang dikembangkan oleh Dinas Kesehatan (Dinkes) Ciamis, untuk mempercepat penanganan kesehatan karena meskipun dalam pandemi COVID-19, terdapat penyakit lain yakni TB supaya pendeteksiannya bisa lebih cepat, lapor dan cepat ditangani.

Aplikasi SIGEULIS merupakan aplikasi yang dikembangkan oleh Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Ciamis, untuk mempermudah pelayanan perizinan masyarakat sehingga dari setiap kecamatan sudah bisa terlayani dan tidak perlu ke dinas-dinas terkait. Kendati demikian, sampai saat ini penerapannya belum mencakup pada 27 kecamatan.

Kemudian, Aplikasi SIPUTRA yang dikembangkan Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Ciamis, bertujuan untuk menyediakan informasi bagi para tenaga kerja yang sudah di latih maupun Sumber Daya Manusia (SDM) yang sudah terampil nantinya bisa terdeteksi.

Terakhir aplikasi SIPP yang dikembangkan Dinas Koperasi, UKM dan Perdagangan (DKUKMP) Ciamis, bertujuan untuk mengklasifikasikan bagaimana usaha usaha kecil mikro ini bisa terdata dan pengembangannya supaya bisa menjadi Industri Kecil dan Menengah.

"Semoga kedepan kita mampu menjadi Kabupaten yang berbasis smart city melalui inovasi aplikasi-aplikasi tersebut," kata Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Ciamis Tatang.

Menurut Tatang, pengembangan inovasi daerah yang sistematis menjadi sangat penting dan penentu keberhasilan menuju era ekonomi atau knowledge ekonomi dan masyarakat yang berpengetahuan.

Untuk mempercepat pelayanan publik, lanjut Tatang, kita harus berkompetensi seiring dengan era digitalisasi sehingga program kedepannya bisa lebih efektif dan efisien.

Senada disampaikan Asda bidang Pemerintahan Ika Darmaiswara, ia mengatakan bahwa ini merupakan inovasi bagi daerah dalam rangka mempercepat sasaran capaian dari visi dan misi yang ada sehingga strategi-strategi diantaranya adalah inovasi daerah.

"Sinergi aplikasi ini akan berkesinambungan, di antaranya dari Dinkes semua masyarakat Ciamis pada umumnya sehat, karena dengan SDM yang sehat kita dapat bekerja dan yang tidak bisa bekerja di perusahaan juga bisa bekerja sendiri melalui UMKM, kemudian perizinannya juga para pengusaha bisa di tempuh melalui perizinannya, sehingga sinergitas inilah melalui inovasi-inovasi yang ada bertujuan untuk mencapai visi misi bupati," katanya.

"Ini bukan hanya sekedar memenuhi kebutuhan, akan tetapi ini juga bisa bersifat aplikatif atau bisa diterapkan dimanfaatkan oleh seluruh masyarakat maupun instansi terkait dalam meningkatkan pelayanan masyarakat," imbuhnya.

Sumber : https://jabarprov.go.id/index.php/news/43911/2021/09/14/Percepat-Pelayanan-Publik-Pemdakab-Ciamis-Launching-4-Aplikasi-Sekaligus

Posting Komentar

0 Komentar