Ketua PWI Pusat: Pembangunan Parepare Jadi Hebat Karena Wali Kota Taufan Pawe Cerdas

KOTA PAREPARE - Ketua Umum Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat Atal Sembiring Depari, menyempatkan mampir di Kota Parepare sebelum melanjutkan perjalanan menuju Kabupaten Wajo, Selasa (5/10/2021) malam.

Atal sengaja mampir di Parepare untuk makan malam, menikmati kuliner bebek goreng sambil ngopi, sekaligus menikmati suasana Parepare. Atal pun disambut hangat Plt Kepala Dinas Kominfo Parepare Amarun Agung Hamka bersama pengurus PWI Parepare di Kafe Reza Parepare.

Bersama pengurus PWI Pusat Zulkifli Gani Otto, dan beberapa pengurus PWI Provinsi Sulsel, Atal diundang dalam jamuan makan malam dengan menu bebek goreng dan palekko oleh Hamka, sapaan Plt Kadis Kominfo. Pada kesempatan Atal menitip salam untuk Wali Kota Parepare Taufan Pawe.

“Sampaikan salam saya untuk Pak Wali Kota. Saya terakhir kali ketemu beliau waktu penghargaan PWI Awards. Parepare ini, saya teringat Kota Industri Tanpa Cerobong Asapnya. Itu hebat,” ujar Atal.

Mantan wartawan Harian Suara Karya ini memuji visi dan misi Taufan Pawe, Kota Industri Tanpa Cerobong Asap, itu cerdas. “Menjadikan kota yang ramah lingkungan, jauh dari polusi,” puji Atal.

Pujian Wali Kota cerdas juga dialamatkan Atal kepada Taufan Pawe, karena mengantar Parepare meraih penghargaan Anugerah Kebudayaan 2021 dari PWI Pusat. “Penghargaan itu murni lho, tidak ada intervensi dari siapa pun. Hebat memang Parepare ini,” katanya.

Atal ingin berlama-lama di Parepare, namun karena di Wajo ada agenda pelantikan pengurus PWI Wajo dan Uji Kompetensi Wartawan (UKW) yang mendeak, sehingga dia harus segera berangkat ke Wajo.

Namun sepulang dari Wajo, dia ingin kembali singgah di Parepare, dan berlama-lama di kota ini. “Pulangnya dari Wajo, hari Kamis, kita bisa lama-lama di Parepare. Ya, 5 jam lah. Kita bisa jalan-jalan, ke pelabuhan, kumpul bersama teman-teman wartawan. Sambil menikmati Parepare, Kota Industri Tanpa Cerobong Asap,” ucap Atal.


Sumber : https://daerah.sindonews.com/read/561092/97/ketua-pwi-pusat-pembangunan-parepare-jadi-hebat-karena-wali-kota-taufan-pawe-cerdas-1633522216

Posting Komentar

0 Komentar