Kecerdasan Buatan Mempermudah Pekerjaan Manusia

 


Era digital saat ini seharusnya dapat membuat pekerjaan manusia menjadi lebih mudah. Terlebih perkembangan teknologi informasi serta dukungan inovasi kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence (AI) yang cepat saat ini dapat diterapkan dalam berbagai sektor.

Layanan perbankan, finance, dan juga perusahaan asuransi tidak dapat dipungkiri masih kerap terjadi proses transaksi yang panjang dan bertele-tele. Hal ini seringkali membingungkan nasabah, hingga akhirnya mereka berhenti di tengah jalan dan memilih tidak melanjutkan transaksi.

Untuk mencegah hal tersebut terjadi, maka harus ada perubahan pada sistem transaksi yang diterapkan. Sistem transaksi perlu dibuat lebih ringkas, mudah, cepat, dan tidak berbelit-belit. Kecerdasan buatan adalah solusi yang paling tepat untuk memangkas waktu pada proses transaksi, Salah satu contoh teknologinya adalah chatbot.

Berdasarkan data yang dirangkum dari website teknologi yang dikembangkan oleh IBM, tingkat kemampuan chatbot untuk menjawab pertanyaan berulang (repetitive question) mencapai angka 80%. Chatbots Magazine juga menyebutkan bahwa penggunaan chatbot dapat memangkas biaya hingga 30%.

Melihat keefektifan teknologi dalam memudahkan pekerjaan manusia tersebut, perusahaan teknologi Indonesia, PT Widya Informasi Nusantara (Widya Wicara), ingin memfasilitasi lembaga keuangan seperti perusahaan perbankan, layanan finance,dan perusahaan asuransi dalam menciptakan sistem layanan yang lebih singkat, efektif dan efisien.

Linawati selaku Direktur PT Widya Informasi Nusantara dalam keterangan tertulisnya, Selasa (15/2/2022) menyampaikan, Selain mengembangkan teknologi Speech to Text (STT), Text to Speech (TTS), Widya Wicara juga mengembangkan produk chatbot dengan nama Chatbot Widya Wicara.

"Chatbot Widya Wicara merupakan chatbot pintar berbasis teknologi artificial intelligence (AI) dan dilengkapi dengan Natural Language Processing (NLP)," lanjutnya.

Responsif dan cepat

Dukungan dari kedua teknologi tersebut, lanjut Lina, membuat Chatbot Widya Wicara mampu memahami dan menganalisis input yang diberikan oleh pengguna, sehingga Chatbot akan mampu, memberikan jawaban yang relevan. Selain itu, teknologi-teknologi tersebut juga menjadikan Chatbot Widya Wicara dapat berinteraksi dengan pengguna secara natural layaknya manusia biasa

"Tak hanya itu saja, Chatbot Widya Wicara juga memiliki berbagai keunggulan lain. Di antaranya mampu memberikan respon dengan cepat dan tepat, sehingga nasabah tak perlu dibuat lama menunggu," terangnya.

Chatbot juga mudah diintegrasikan dengan berbagai platform pesan instan, seperti WhatsApp, Line, maupun Telegram, mampu melayani nasabah seharian penuh, mampu menjangkau lebih banyak nasabah dengan jaringan yang luas, mampu memberikan rekomendasi yang sesuai bagi setiap nasabah, dan masih banyak lagi keunggulan serta manfaat lainnya.

“Chatbot Widya Wicara dikembangkan untuk menambah product skill serta menunjang kebutuhan di bidang banking, financial, service, dan insurance. Kita juga melihat kebutuhan chatbot di market yang semakin meningkat di bidang Banking, Financial, Service, dan Insurance (BFSI). Prospek teknologi chatbot akan terus meningkat, karena simplifikasi di sisi human resource, serta bisa meningkatkan efisiensi dan customer satisfaction,” paparnya.

"Dengan melihat semua keunggulan dan manfaat yang ditawarkan oleh Chatbot Widya Wicara, sebaiknya masyarakat tak perlu ragu lagi untuk memilih produk ini sebagai solusi dalam hal mempersingkat proses transaksi demi meningkatkan kepuasan nasabah," tandasnya. (*)

Sumber: https://koranbernas.id/kecerdasan-buatan-mempermudah-pekerjaan-manusia

Posting Komentar

0 Komentar