DFSK Implementasikan Teknologi Industri 4.0 Di Pabrik Banten

 

 

Pabrikan mobil DFSK asal Tiongkok sudah memiliki pabrik di Indonesia. Berlokasi di Cikande, Serang, Banten dan sudah memproduksi mobil yang dipasarkan di pasar nasional. Untuk meningkatkan kualitas produksi, pabrikan DFSK bahkan sudah mengadopsi teknologi terkini dan modern sehingga memenuhi status sebagai industri 4.0.

Pabrik DFSK di Cikande, Banten itu menjadi salah satu pabrik otomotif tercanggih dan modern yang dimiliki oleh Indonesia. Pasalnya, sudah 90 persen mengadopsi teknologi robotik di dalam proses produksinya. Teknologi robotik ini mengadopsi lengan robotik yang mendapatkan dukungan operasi otomatis melalui pemanfaatan internet untuk koordinasinya. Alhasil, membantu para Sumber Daya Manusia (SDM) yang dimiliki oleh DFSK bisa bekerja lebih maksimal dalam menghadirkan kendaraan-kendaraan yang berkualitas dan sudah terbukti di berbagai negara.

Pabrik DFSK di Banten

Ia mengatakan bahwa untuk bisa menghasilkan kendaraan seperti itu hanya bisa didapatkan setelah melalui proses produksi yang benar-benar sempurna dan didukung oleh SDM yang berkualitas seperti yang dimiliki oleh pabrik DFSK.

Menurut Rofiqi, teknologi tinggi di dalam memproduksi kendaraan bukan hal baru bagi DFSK. Selain itu, DFSK juga memiliki kerja sama dengan sejumlah merek otomotif untuk memproduksi kendaraan-kendaraan berkualitas untuk di ekspor ke berbagai negara.

Meskipun mengadopsi teknologi robotik di dalam memproduksi kendaraan, DFSK tidak lantas menggantikan SDM yang sejak lama menjadi aspek penting dalam keberlangsungan bisnisnya. Pabrikan terus memaksimalkan tenaga SDM dalam negeri dalam operasional dan meningkatkan kemampuannya dengan dibantu teknologi robotik. Kombinasi itu dimulai di ragam aspek produksi mulai dari stamping, welding, painting, assembling sampai quality control

Pabrik DFSK di Banten Pabrik DFSK di Cikande, Banten

“Pembangunan pabrik DFSK berstandar industri 4.0 ini menjadi modal utama kami dalam melayani seluruh konsumen kami baik di Indonesia dan luar negeri. Hal ini sesuai dengan rencana awal kami dengan menjadikan Indonesia sebagai salah satu pusat produksi global yang melayani kebutuhan konsumen kami di seluruh dunia,” ujar Achmad Rofiqi.

DFSK sekarang memasarkan dua model SUV andalan untuk pasar Indonesia. Yakni DFSK Glory i-Auto dan DSFK Glory 560. Selain itu bisa memasarkan dua kendaraan niaga yakni DFSK Super Cab dan DFSK Gelora dengan kualitas baik dan modern. Kendaraan-kendaraan tersebut, menurut DFSK, diproduksi dengan teknologi industri canggih 4.0.

Sumber : https://carvaganza.com/dfsk-implementasikan-teknologi-industri-4-0-di-pabrik-banten/

Posting Komentar

0 Komentar