Artificial Intelligence dalam Penemuan Produk Farmasi Terbarukan

 

Inovasi Bayer dalam teknologi kesehatan.

Terobosan teknologi terbaru di bidang kesehatan penting untuk memecahkan masalah-masalah kesehatan yang belum bisa ditangani.

Bayer belum lama ini melakukan investasi sebesar 1,3 miliar euro pada Leaps by Bayer sebagai dukungan untuk menciptakan terobosan baru di bidang kesehatan dan pertanian.

Leaps by Bayer merupakan perusahaan investasi yang berfokus terhadap inovasi di bidang kesehatan dan pertanian.

“Dengan peningkatan investasi Bayer di Leaps dalam beberapa tahun mendatang, kami akan dapat meningkatkan kesuksesan dengan menyediakan dana penelitian untuk menemukan solusi baru,” kata Jürgen Eckhardt, Ketua Leaps by Bayer, dalam keterangan pers yang diterima GridHEALTH.id, Senin (04/04/2022).

Dalam bidang kesehatan, di antara beberapa perusahaan yang telah dimulai oleh Leaps, salah satunya adalah Recursion.

Perusahaan tersebut mengandalkan kecerdasan buatan (Artificial Intelligence) dalam penemuan obat baru untuk penyakit fibrosis paru dan fibriosis lainnya.

Inovasi baru ini diharapkan dapat meningkatkan kelengkapan teknologi, sehingga para ilmuwan di seluruh dunia mampu mengatasi kebutuhan medis yang belum terpenuhi.

“Konvergensi bidang ilmu biologi, kimia, dan data telah membuka cara baru dalam memahami dan mengobati penyakit,” kata Stefan Oelrich, Anggota Dewan Bayer AG dan Presiden divisi Farmasi.

Menurutnya, terobosan yang didukung oleh teknologi baru memungkinkan pihaknya tidak hanya mengobati, tapi juga menghambat bahkan menghentikan perkembangan penyakit. Sehingga, pasien mempunyai pilihan pengobatan yang transformatif.


Sumber: https://health.grid.id/read/353223296/artificial-intelligence-dalam-penemuan-produk-farmasi-terbarukan?page=2

Posting Komentar

0 Komentar