Teknologi Berbasis Fiber Optik Semakin Dibutuhkan Dalam Mengembangkan Kawasan Smart City

 



Pengembang yang mengerti kebutuhan terhadap penggunaan internet berkecepatan tinggi dinilai akan menjamin ketersediaan jaringan fiber optik di kawasan propertinya. 

Chief Marketing Officer Bukit Podomoro Jakarta Zaldy Wihardja mengatakan, perusahaan berkomitmen menjamin penyediaan dan pengelolaan jaringan fiber optik pada kawasan properti Bukit Podomoro Jakarta, dengan kolaborasi bersama PT Fajar Mitra Krida Abadi (Famika). 

“Kerja sama strategis dengan Famika merupakan kolaborasi yang akan memperkuat komitmen mewujudkan Bukit Podomoro Jakarta sebagai kawasan dengan konsep smart city,” ujar Zaldy dalam keterangannya, Rabu (21/9/2022).

Menurut dia, dengan adanya ketersediaan dan pengelolaan jaringan fiber optik, akan mendukung produktivitas dan gaya hidup penghuni. 

“Penyediaan jaringan fiber optik merupakan bagian dari inisiatif dan inovasi yang terus kami kembangkan, untuk memastikan para penghuni mendapatkan fasilitas terbaik,” kata Zaldy. 

Dengan demikian, melalui penyediaan dan pengelolaan jaringan fiber optik dari Famika, jaringan internet di Bukit Podomoro Jakarta dijaminnya akan makin cepat. 

“Tidak hanya itu, dengan teknologi berbasis fiber optik ini, kebutuhan internet lainnya seperti untuk telepon, televisi, komputer, dan CCTV pada bangunan akan lebih terjamin. Jadi, tidak hanya penghuni yang terbantu, kegiatan bisnis di kawasan ini juga akan mendapatkan akses komunikasi terbaik,” tuturnya. 

Sementara itu, Direktur Utama PT Fajar Mitra Krida Abadi Amir Jatmiko menambahkan, bahwa kerja sama penyediaan dan pengelolaan fiber optik dengan pengembang biasanya akan meningkatkan nilai tambah dari kawasan properti.

“Sebab, kebutuhan masyarakat terhadap kawasan yang mendukung akses telekomunikasi optimal perlu dipenuhi oleh pengembang,” pungkasnya. 





Ikuti Industrial Forum "Penerapan METAVERSE dalam pengembangan SMART CITY"

Dalam rangkaian Indonesia Internasional Smart City Expo and Forum (IISMEX) akan dibahas tema menarik mengenai METAVERSE. Bagaimana penerapannya di kota / kabupaten anda ?

Segera pastikan kehadiran anda di Kamis 6 Oktober 2022, jam 13-16 WIB, di Conference Room Hall A, Jakarta Convention Center. 


Daftarkan diri anda segera di www.iismex.com


Posting Komentar

0 Komentar