DTC: Industri Logistik dan Pergudangan perlu sistem monitoring terbaik

 Industri logistik dan pergudangan, tanpa disangka, kedua industri ini mendadak 'meledak' di masa pandemi. Dengan adanya pembatasan, maka banyak orang sekarang sangat terbiasa memesan segala sesuatu dengan online. Sehingga mereka bahkan sangat nyaman sekarang ini. Yang tadinya tidak biasa memesan barang secara online, sekarang semua dilakukan secara online. 

Dalam rangkaian webinar membahas Build Better Infrastructure EVENTCERDAS, yang didukung oleh APTIKNAS (Asosiasi Pengusaha Teknologi Informasi dan Komunikasi Nasional) dan Biskom.web.id, kita membahas mengenai pentingnya sistem monitoring untuk infrastruktur di industri logistik dan pergudangan. 

Hadir dalam kegiatan webinar ini adalah salah satu anggota APTIKNAS, PT Daya Cipta Mandiri Monitoring (DCMM) yang juga merupakan platinum partner dari Paessler. Salah satu produk unggulan Paessler adalah PRTG Network Monitor yang saat ini sudah mulai banyak digunakan oleh perusahaan logistik dan pergudangan. 

Tampilan map dan dashboard (koleksi pribadi)

Dengan mengimplementasikan solusi seperti PRTG Network Monitor, maka perusahaan logistik dan pergudangan akan bisa menampilkan infrastruktur mereka dengan mudah dan cepat dipahami. Mudah untuk dimonitor menjadi hal penting dalam manajemen jaringan atau infrastruktur. Saat ini juga, banyak perusahaan logistik dan pergudangan sudah mulai menggunakan infrastruktur berbasis cloud. Dengan infrastruktur berbasis cloud sekalipun, tetap dapat dimonitor oleh PRTG Network Monitor.

Monitoring onpremise atau on-cloud (koleksi pribadi)

Salah satu yang menjadi pertimbangan pemilihan solusi monitoring adalah penggunaan dashboard. PRTG memiliki dashboard yang mudah dipahami, bahkan oleh orang di luar tim IT sekalipun.

Tampilan dashboard (Koleksi pribadi)

Dengan memperhatikan tampilan dashboard yang mudah dipahami, umumnya dalam bentuk peta (map). Bentuk peta sangat mudah dimengerti oleh orang non IT, dan bisa ditampilkan status warna titik merah atau hijau. Selain itu, sangat dimungkinkan dibuat dashboard terpisah untuk masing-masing divisi. Misal untuk tim satuan pengamanan diberikan dashboard untuk CCTV saja. Tim IT infrastruktur bisa melihat semua dashboard jaringan yang ada. Tim developer hanya melihat bagian yang berhubungan dengan urusannya. 

Inilah pentingnya sistem seperti PRTG bisa membantu monitoring operasional jaringan, server, database, aplikasi bahkan URL dari industri logistik dan pergudangan. 

Silahkan ikuti pembahasan selengkapnya dalam video dibawah ini.

Kembali ikuti banyak kegiatan webinar dan seminar dari EVENTCERDAS dalam beberapa bulan mendatang. Pastikan terus mengikuti update di website kami. 


sumber: https://www.kompasiana.com/startmeup/6337fb194addee51513065c2/dtc-logistik-dan-pergudangan-industri-yang-sedang-booming-perlu-sistem-monitoring-terbaik

 


Posting Komentar

0 Komentar