Kuliah Umum, PNUP Bahas Tantangan Dunia Kerja di Era Industri 4.0


Politeknik Negeri Ujung Pandang (PNUP) menggelar kuliah umum ‘Menjawab Tantangan Dunia Kerja di Era Industri 4.0’ di aula lantai 3 gedung Administrasi Niaga, Rabu (15/2/2023).

Kegiatan ini merupakan agenda rutin jurusan Administrasi Niaga.

Ketua Jurusan Administrasi Niaga Drs Paramudia mengatakan, kegiatan ini digelar dalam rangka memberikan pandangan serta pembekalan sebelum mahasiswa D4 dan D3 Administrasi Bisnis berangkat PKP dan PKL selama tiga bulan ke depan. 


“Era industry 4.0 memaksa lulusan baru untuk terampil tidak hanya hard skill tetapi juga soft skill, bagaimana agile dan bertahan dalam dunia kerja,” kata Paramudia, via keterangan tertulis.

Hadir sebagai pemateri dari PT Charoen Pokphand Eastern Indonesia (CPEI) diwakili GM HR&GA PT CPEI Baso Alim Bahri.


Lalu dari PT Skena Wahana Kreatif, diwakili Managing Director Skena Akbar Zakaria.

Kemudian dari PT Japfa Comfeed Indonesia Unit Makassar, diwakilkan Lutfi.

Ada juga dari PT Ciomas Adisatwa diwakili Mirza Perkasa, serta dua pemateri lainnya berasal dari perusahaan Kalla Group.

 

Para pemateri menakankan wajibnya mahasiswa belajar beradaptasi dengan situasi.


Hal itu untuk memperkuat mental dalam mempersiapkan diri terjun ke dunia kerja.

“Communication skill menjadi hal penting Ketika pertama kali magang di suatu perusahaan,” kata Managing Director Skena Akbar Zakaria.


Selain materi kuliah umum, di acara tersebut juga dilakukan penandatanganan MoU antara PNUP dengan PT Charoes Pokphand Eastern Indonesia, PT Skena, dan PT Japfa Comfeed Indonesia unit Makassar.(*)


sumber : https://makassar.tribunnews.com/2023/02/15/kuliah-umum-pnup-bahas-tantangan-dunia-kerja-di-era-industri-40

Posting Komentar

0 Komentar