Dipilih IoT Anyar Xiaomi, Ada Smartwatch hingga Monitor Harga Menggiurkan

 

Bersamaan dengan peluncuran Redmi Note 12 series di Tanah Air, Xiaomi Indonesia turut merilis jajaran perangkat IoT terbaru. Ada smartwatch hingga monitor dibanderol dengan harga menggiurkan.

1. Redmi Watch 3
Redmi Watch 3 hadir dalam dua warna, yakni black dan ivory. Tapi bagi pengguna yang suka berekspresi disediakan strap warna aqua blue dan lime green, namun dijual terpisah.

Smartwatch punya layar AMOLED berukuran 1,75 inch dengan beresolusi 390 x 450 pixels dan kecerahan 600 nits. Smartwtch ini sudah mendukung mode always-on display.

"Dengan tampilan AMOLED, kamu bisa mendapatkan tampilan yang jernih dan jelas walaupun di bawah sinar Matahari, cocok bagi yang suka aktivitas di luar ruangan," ujar Stephanie Cecilia, Associate Marketing Director Xiaomi Indonesia.

Redmi Watch 3 punya fitur pengukuran SpO2, detak jantung, dan tingkat stres yang bisa diaktifkan selama 24 jam, sehingga bisa memberikan informasi tentang kesehatan penggunanya. Selain itu, ada 121 mode fitness untuk aktivitas olahraga.

Jam pintar ini dibuat tahan air 5ATM. Selain itu punya dukungan multi-system standalone GPS (GPS, GLONASS, Galileo, BDS, QZSS) yang meningkatkan kemampuan tracking Redmi Watch 3.

Perangkat yang sudah mendukung fitur telepon via koneksi Bluetooth 5.3 ini memiliki battery life 12 hari dalam dalam mode penggunaan standar. Tidak ketinggalan Redmi Watch 3 punya lebih dari 200 watch faces yang bisa disesuaikan dengan gaya harian pengguna.

2. Redmi Buds 4 dan Redmi Buds 4 Pro
Ini adalah TWS terbaru dari lini produk Redmi yang menyasar penikmat musik kasual hingga audiophile. Redmi Buds 4 merupakan produk yang menghadirkan fitur ANC (active noise cancelling) dengan harga affordable di pasaran.

Sementara Redmi Buds 4 Pro ditargetkan untuk kalangan penikmat musik yang memiliki ketertarikan lebih terhadap musik digital berkualitas. Berkat dukungan codec audio LDAC dan fitur pengaturan equaliser lewat aplikasi khusus, Redmi Buds 4 Pro mampu menghasilkan audio yang berkualitas tinggi.

3. Xiaomi Curved Gaming Monitor 30 Inch
Xiaomi Curved Gaming Monitor 30 inch mengusung resolusi 2580x1080 WFHD dan refresh rate tinggi 200Hz dengan dukungan AMD FreeSync untuk game yang membutuhkan refresh rate tinggi seperti FPS.


Xiaomi Curved Gaming Monitor 30 Inch Foto: Xiaomi
Tingkat akurasi 99% sRGB pada monitor ini menjadikan gambar yang tertampil di layar menjadi lebih terkesan nyata dan cocok juga untuk penggunaan editing video.

4. Xiaomi Robot Vacuum E10
Robot vacuum terbaru dari Xiaomi kembali hadir yaitu Xiaomi Robot Vacuum E10. Perangkat ini memiliki kekuatan daya hisap sebesar 4000Pa dengan mode sweep and mop yang dapat membersihkan ruangan secara menyeluruh dan efektif.

Selain itu, Xiaomi Robot Vacuum E10 juga didukung oleh sensor gyroscope yang dapat membantu berikan navigasi secara akurat sehingga dapat menghindari rintangan dan menjaga kecepatan serta arah gerakan yang stabil saat membersihkan.


Xiaomi Robot Vacuum E10 Foto: Xiaomi Indonesia
Harga dan Ketersediaan
Seluruh IoT terbaru Xiaomi dapat dibeli secara online dan offline mulai 4 April. Harganya sebagai berikut

Redmi Watch 3 harganya Rp 1.199.000
Redmi Buds 4 harganya Rp 599.000
Redmi Buds 4 Pro harganya Rp 999.000
Xiaomi Curved Gaming Monitor 30 inch harganya Rp 3.599.000
Xiaomi Robot Vacuum E10 harganya Rp 2.499.000

Posting Komentar

0 Komentar