Indeks Transformasi Digital Nasional, langkah tegas transformasi digital

 Saya sebagai salah satu orang yang sangat mendukung berbagai kegiatan transformasi digital di negara ini, sangat senang membaca dokumen ini. Karena tiap kali ditanya apa yang dipakai untuk pengukuran transformasi digital di Indonesia, sebelumnya belum ada acuan jelas.

Sebut saja beberapa program sporadis yang dibuat oleh masing-masing kementrian,

  1. Gerakan Nasional Literasi Digital: Meningkatkan kesadaran dan kemampuan masyarakat dalam menggunakan teknologi.
  2. SPBE (Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik): Digitalisasi layanan publik untuk efisiensi birokrasi.
  3. Making Indonesia 4.0: Transformasi industri manufaktur melalui teknologi.
  4. Program Digitalisasi UMKM: Memberdayakan UMKM dengan akses ke platform digital dan pembiayaan.

Tapi mungkin yang paling sering saya pakai adalah strategi Making Indonesia 4.0 yang demikian terstruktur dan masif programnya. Lainnya lebih membidik ke segmen tertentu. Hingga akhirnya ada juga Asosiasi Pemimpin Digital Indonesia (APDI) yang merupakan output dari program Digital Leadership Academy (DLA) Kominfo era Presiden Joko Widodo.

Dokumen ini tentu akan semakin melengkapi pemahaman kita tentang strategi transformasi digital di Indonesia.

Bila kita bicara transformasi digital, maka kita harus lihat 3 Tahapan perkembangan transformasi digital dan 4 pilar ini yang menjadi kunci pengukuran. Dan hasil terakhirnya masih menunjukkan 60.53% propinsi di Indonesia belum sepenuhnya berhasil bertransformasi secara digital (Klasifikasi C) . Total ada 104 indikator yang digunakan.

Bila kita bicara Digital Transformation Index, maka inilah yang dilakukan oleh masing-masing kementrian. Bayangkan rumitnya karena tiap pihak mengukur indeks nya sendiri-sendiri, meskipun memang disesuaikan dengan cakupannya masing-masing.

Maka kerangka ini menjadi acuannya untuk bisa mengeluarkan kerangka indeks Transformasi Digital Nasional kita.

Sekarang bicara pilarnya, ada 5 pilar yang digunakan

Anda tertarik membahasnya ?

Kami akan membahasnya mulai bulan depan, tapi di tanggal 24 Januari 2025 saya akan membahasnya secara khusus di sesi iBlooming : https://iblooming.ai/event/be-your-companys-digital-strategy-leader/

Ingin membaca dokumen ini lebih detail, bisa mendownload nya secara gratis di: https://eventcerdas.myr.id/catalog/indeks-transformasi-digital-nasional

Posting Komentar

0 Komentar