Sumsel Launching Sumsel Command Center


Palembang, sumselupdate.com – Gubernur Sumatera Selatan Alex Noerdin melaunching ‘Sumsel Command Center’ (SCC) di halaman Kantor Gubernur, Jumat (07/09) sebagai wujud smart city.

Di sela launching, Alex Noerdin mengatakan, Sumsel sudah pada trek pembangunan yang benar. Sumsel sudah menuju ke arah yang benar, mengkoordinasikan, mengoptimalkan semua yang ada.

“Kita sejauh ini sudah memperoleh 139 penghargaan dalam 4 tahun terakhir, artinya setiap 10 hari sekali mendapat penghargaan. Salah satu penghargaan itu adalah perencanaan pembangunan terbaik di Indonesia,” ungkap Alex Noerdin.

Menurutnya pembangunan Sumsel harus terus berlanjut siapapun pemimpinnya. Semakin lama harus semakin baik, dan itu yang seharusnya. Cita-cita harus besar, harus tinggi masalah terwujud atau tidak itu nomor 2 yang utama semangat untuk membangun.

“SCC hanya dua bulan dikerjakan, dan hari ini berhasil di launching, itu sesuai dengan motto kita jika kita mau tidak ada yang tidak bisa. SCC salah satu upaya mengintegrasikan segala sektor termasuk lingkungan,” tekadnya.

Lebih lanjut ia menyatakan Sumsel harus memenangkan persaingan global, millenial. Untuk itu semua harus innovatif, kreatif dan mempunyai tekad, semangat serta terobosan.

“Kita harus menjaga daerah ini. Kita harus menjadikannya sebagai kebanggaan Republik ini, saat ini Sumsel sudah menjadi kebanggan Indonesia,” pesannya.

Sementara, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Sumsel, Inanda Karina Astari Fatma sebagai inisiator SCC mengatakan, SCC merupakan langkah awal mewujudkan Sumsel sebagai Smart Province. SCC untuk mengantisipasi perkembangan. Teknologi dan Informasi yang pesat, serta untuk mendapatkan pelayanan cepat dan modern agar pemerintah dapat menyiapkan pelayanan internal maupun eksternal dengan sistem yang efektif, responsif dan modern.

“Sumsel Smart Province adalah konsep pemanfaatan Information and Communication Technologies (ICT) untuk semua aktifitas kegiatan dalam mendukung pelayanan publik dan tata kelola pemerintahan yang efektif dan good governance,” katanya.

Lanjutnya, SCC diharapkan dapat mensinergikan dan mengintegrasikan semua layanan publik OPD di lingkungan pemprov Sumsel sesuai dengan visi-misi Sumsel Sejahtera, Maju dan Berdaya Saing Internasional.

“Pada tahap pertama SCC ini mampu mengintegrasikan CCTV Pemprov Sumsel dan website seluruh OPD di Sumsel. Dalam uji coba sudah dapat membantu pelaksanaan Asian Games di venue maupun di lokasi lainnya. Ke depan harapan SCC terus berkembang dan dilengkapi dengan teknologi terkini dan terlengkap yang didukung SDM yang handal,” tutupnya. 

Sumber:
http://sumselupdate.com/sumsel-launching-sumsel-command-center/

Posting Komentar

0 Komentar