Magang jadi Karyawan, gunakan EVENTCERDAS.COM

Berapa banyak dari tim anda yang direkrut awalnya dari magang ?



Ini pertanyaan mendasar yang baik kita persiapkan dari sekarang. Dengan program magang / internship, maka kita bisa melihat calon karyawan kita lebih baik.

Magang / internship ini memang dilakukan umumnya oleh SMK dan Perguruan Tinggi. Kami dalam beberapa perusahaan kami memfokuskan diri untuk membantu dan menerima siswa PKL dan mahasiswa Magang untuk bisa bekerja di perusahaan.

Dan ini sudah lama kami lakukan. Untuk siswa PKL kita menerima siswa dari SMK yang ingin belajar dan mencoba bekerja di pekerjaan IT Infrastruktur. Uniknya, kami pun juga harus mempersiapkan tim kami agar bisa membantu siswa-siswa ini, istilah kami menjadi pendamping mereka. Dalam satu tahun, kami menerima gelombang siswa PKL di tempat kami. Tapi tentu dengan masa pandemi ini, kami sulit menerima siswa PKL lagi karena keterbatasan masuk ke kantor dan area customer. Dari pengalaman kami menerima anak-anak magang / PKL di bidang IT infrastruktur ini, kami menemukan beberapa fakta.

Pertama, siswa PKL akan kita bisa lihat ada yang aktif dan pasif. Siswa yang aktif, ringan tangan, banyak bertanya dan berkomunikasi, inilah bakat calon karyawan yang kami bidik.

Kedua, banyak diantara mereka hanya fokus di pelaporan dan administrasi, tidak peduli akan hasil pekerjaan. Itulah gunanya ada pendamping, ada mentor. Agar bisa mengarahkan mereka, bisa membantu mereka memahami pekerjaan lebih baik.

Lalu bagaimana dengan dengan mahasiswa. Kurang lebih sama. Kita akan menemukan mereka yang konsen dengan pekerjaan yang diberikan, banyak bertanya, dan berkomunikasi, tapi ada juga yang pasif. Dari sini saja kita sudah bisa melihat potensi mereka. Bagaimana mereka bekerja. Dan uniknya , memang tidak ada kewajiban kita untuk membayar mereka. Tapi kami seringkali memberikan uang pengganti atau transport bila mereka terlibat dalam pekerjaan di customer.

Dalam beberapa tahun terakhir, kami juga menerima mahasiswa di bidang perangkat lunak. Karena konsentrasi perusahaan berubah, maka mahasiswa magang ini biasanya diberikan proyek. Pekerjaan yang selesai dalam kurun waktu mereka magang. Uniknya, banyak eksplorasi yang bisa perusahaan lakukan. Salah satu produk yang sekarang menjadi produk kami, adalah EventCerdas.com. Ini mulanya adalah proyek magang dari beberapa mahasiswa yang magang di tempat kami.
Memberikan proyek yang harus bisa dikerjakan juga kami berikan ke siswa PKL. Tentu dengan kadar dan tingkat kesulitan yang berbeda.

Oleh karena itu, strategi kami sekarang jelas. Beberapa orang dari karyawan kami sebelumnya adalah siswa dan mahasiswa magang di tempat kami. Mereka dengan mudah masuk kembali ke lingkungan kami pada saat mereka telah selesai sekolah atau kuliah. Karena telah terjadi interaksi sebelumnya. Inilah pengalaman yang membuat kami memutuskan untuk menerima terus siswa dan mahasiswa magang.

Dari sinilah kami membuat fitur tambahan di EventCerdas.com. Karena di sana ada ribuan siswa dan mahasiswa yang selama ini setia mengikuti berbagai kegiatan "mencerdaskan Indonesia" dalam bentuk seminar dan webinar. Mereka kami undang untuk bisa terlibat dalam program magang online. Di platform ini, kami membantu perusahaan, dan pendampingnya menerima siswa / mahasiswa magang, memonitor pekerjaan mereka secara online. Kegiatan sederhana, tapi kami sangat berharap ini bisa membantu, dan mempertemukan banyak perusahaan dan calon karyawannya.

Selamat mencoba fitur ini di EventCerdas.Com. Sangat mudah, daftar sebagai member. Bila anda perusahaan, apply untuk Pemberi Magang. Tentukan tim anda sebagai pendamping magang. Posting peluang Magang ini. Dan lihat respon calon-calon karyawan anda. Bila ada yang tertarik dengan peluang magang anda, dia akan mendaftar, anda review sebentar, komunikasikan / jelaskan via email atau video call, dan berikan tugas, monitoring semua via eventcerdas.com. Setelah selesai, nilai, dan berikan e-Sertifikat Magang. Dan pastikan, setelah mereka selesai, anda akan mudah melihat siapa saja yang layak anda rekrut jadi karyawan.
 



Posting Komentar

0 Komentar